Jakarta, KompasOtomotif — Perjalanan 11 hari Velozity Journey dengan rute Jakarta–Bali–Jakarta sejauh 2.760 km sejak 28 Desember 2014 telah berakhir. Lima Toyota Avanza Veloz dan 15 anggota tim disambut olehdealer Auto2000 Saharjo, Jakarta, Rabu (7/1/2015).
Didy Soe, Ketua Umum Velozity, yang juga ikut dalam rombongan, mengatakan, seluruh perjalanan didukung jaringan dealer Toyota di sepanjang daerah yang disinggahi.
Kesehatan semua mobil terjamin dengan pengecekan dan perbaikan jika ada masalah.
"Di mana pun kita berada, didukung penuh oleh Auto2000, Nasmoco, dan Agung Toyota. Mobil yang kita pakai masih muda, tahun 2012, jadi sebenarnya tidak terlalu banyak masalah. Mobil selalu dicek, tune up, sempat juga ganti aki, ganti oli, ganti kampas rem," kata Didy selepas acara penyambutan.
Tidak ada kendala berat selama perjalanan meski diakui faktor cuaca, seperti hujan deras, kadang menyulitkan. Tipikal kontur jalan di Jawa dengan kondisi naik turun, berlubang, dan terkadang berganti "off road" menjadi "santapan" Veloz sehari-hari.
Febri ArdaniVelozity Journey.
Sebelumnya, perjalanan keliling Indonesia yang digelar Toyota Astra Motor bertajuk "Avanzanation" pada awal 2014 lalu telah membuktikan ketangguhan Avanza sebagai kendaraan keluarga yang dirancang sesuai kondisi jalan Indonesia. Velozity Journey kembali membuktikan, model berpenggerak roda belakang tersebut ampuh melintasi perjalanan antar-kota yang melelahkan.
"Mobilnya kuat, tapi malah saya yang sakit karena kelelahan. Kesimpulannya, Veloz enak dipakai, baik di kota, angkut barang, touring,maupun melewati jalan semi-off road. Setelah ini, kami berencana melakukan journey lagi pada April, lalu mengunjungi titik 0 barat di Sabang, Aceh," kata Didy.