TEMPO.CO, London - Produsen TV terus bersaing untuk membuat TV konsumen terbesar di pasar. Mereka menampilkan produk berukuran plus mereka di pameran elektronika CES di Las Vegas, Nevada, setiap bulan Januari. Namun, untuk membuat model tak biasa, langit adalah batasnya. Contoh kasus Titan Zeus.
Zeus adalah TV yang begitu besar, susah untuk menggambarkannya dengan kata. Dengan diagonal 370 inci (9,4 meter)-atau lebih dari tiga kali ukuran TV raksasa-TV ini benar-benar memiliki ukuran kelas tersendiri.
"Sejauh ini Titan Screen yang berbasis di Inggris telah menjual satu-satunya TV raksasa ini kepada pembeli yang tak ingin disebutkan namanya," menurut Engadget sebagaimana dikutip
Mashable, Rabu, 11 Juni 2014.
Tak heran, TV raksasa ini dijual sekitar US$ 1,6 juta (Rp 18,9 miliar), dan itu tidak termasuk ruang tamu seukuran arena yang diperlukan untuk menempatkan panel berukuran 26 x 16 kaki itu.
Dan jangan salah, ini adalah sebuah panel. Sementara layar proyeksi home theater besar telah ada selama beberapa dekade, Titan Zeus adalah televisi mandiri, dengan piksel dan pendukungnya. Pada kenyataannya TV ini memiliki resolusi 4K, dan layarnya memiliki rasio aspek 4:3.
Sebuah versi ultra lebar yang sama dari Zeus direncanakan untuk dipajang di Cannes musim panas ini. Dipasang di puncak Le Grand Hotel, TV itu akan terlihat dari seluruh pantai, menurut video dari Curb Media.